Hati Raya Idul Adha1444 H, Lapas Kelas IIA Sibolga Kanwil Kemenkumham Sumut Laksanakan Sholat Ied dan Penyembelihan Hewan Qurban
SIBOLGA - SUMUT.|| - Gema takbir, tahlil, dan tahmid berkumandang dari dalam Lembaga Pemasyarakatan yang di dilantunkan oleh Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lapas Sibolga. Tepat pukul 07.00 Wib ratusan warga binaan serta petugas melaksanakan Sholat Idul Adha 1444 Hijriah bertempat di Lapasngan olahraga, Kamis (29/06/2023).
Al-Ustadz Apit Marekan menjadi imam pada pelaksanaan Sholat Idul Adha kali ini yang dilanjutkan dengan khutbah Idul Adha dimana Al-Ustadz mengajak seluruh jamaah untuk senantiasa meningkatkan iman dan taqwa kepada Allah SWT.
Kalapas Sibolga Indra Kesuma dalam keterangannya menyampaikan bahwa Pelaksanaan perayaan Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriah tahun 2023 di Lapas Kelas IIA Sibolga berjalan dengan aman dan kondusif. Diawali dengan malam takbiran yang dilaksanakan di masjid Al-Ikhlas hingga pelaksanaan penyembelihan hewan qurban.
“Alhamdulillah ditahun ini Lapas Kelas IIA Sibolga kembali melaksanakan penyembelihan hewan qurban, dimana terdapat 5 ekor hewan qurban dengan rincian 3 ekor hewan dari sohibul qurban dan 2 ekor sedekah. Penyembelihan hewan qurban merupakan salah satu amal ibadah yang dilaksanakan di bulan Dzulhijjah bagi yang mampu,”, ujar Indra.
Pelaksanaan penyembelihan hewan qurban berjalan aman dan kondusif dengan penjagaan melekat dari petugas. Adapun daging kurban yang telah potong selanjutnya diberikan kepada para pekurban sesuai dengan haknya, masyarakat sekitar dan kepada seluruh warga binaan dalam bentuk sajian siap makan.//DHH -01 /Tim Humas Lasiga/
Tidak ada komentar untuk "Hati Raya Idul Adha1444 H, Lapas Kelas IIA Sibolga Kanwil Kemenkumham Sumut Laksanakan Sholat Ied dan Penyembelihan Hewan Qurban"
Posting Komentar