Widget HTML Atas

Hosting Unlimited Indonesia

Jaga Kebugaran, Lapas Kelas IIB Padangsidimpuan Kanwil Kemenkumham Sumut Rutin Senam Pagi



Padangsidimpuan - Tapsel || - Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Padangsidimpuan, terus berupaya memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di lingkungan Lapas. Salah satunya dengan mengajak warga binaan agar pro aktif melakukan senam pagi, sabtu 26 November 2022

Berada dalam lingkungan yang terbatas dengan pandangan dan juga aktivitas yang terbatas dapat memicu terjadinya stres dan kebosanan pada diri setiap orang, hal ini juga tentu yang dirasakan oleh warga binaan yang melewati masa pembinaannya di balik tembok berduri dan terisolasi dari dunia luar. Rutinitas senam pagi bagi WBP dirasa cukup ampuh mengurangi kejenuhan dan tentunya akan meningkatkan imunitas tubuh. 

Kalapas Kelas IIB Padangsidimpuan, Japaham Sinaga, SH dalam arahannya selalu menghimbau kepada anggotanya dan WBP, untuk selalu menjaga kesehatan tubuh. Setiap sabtu rutin adakan senam bersama, karena kesehatan Petugas dan WBP sangat perlu diperhatikan. 

Didampingi Ka.KPLP , Kasubag TU dan Komandan Jaga, Japaham menyampaikan “Anggaplah kami (Para petugas) sebagai saudara anda semua, laporkan jika ada keluhan ataupun sakit, pasti kita akan tangani,” ucap Japaham setelah selesai giat senam pagi.

Selain itu, Kalapas juga menyampaikan agar senantiasa menjaga kesehatan dan juga memperhatikan kerapian diri dan hunian.

“Selain menjaga kesehatan dengan berolahraga, saya harap kerapian hunian dan diri termasuk rambut juga harus dirapikan, kalau bisa di botak agar menghemat biaya” ucap Japaham sambil tersenyum.//DHH-01/*

Tidak ada komentar untuk "Jaga Kebugaran, Lapas Kelas IIB Padangsidimpuan Kanwil Kemenkumham Sumut Rutin Senam Pagi"